Senin, 17 September 2012

Tutorial Penggunaan Look@LAN Untuk Monitoring Jaringan Komputer

Pada artikel sebelumnya saya telah menjelaskan bagaimana cara melakkan instalasi Look@LAN.  Sekarang saatnya saya akan menjelaskan sedikit bagaimana cara untuk menggunakan Look@LAN.
Sebelumnya perlu diketahui dulu tentang apa itu Look@LAN dan Fitur utama dari Look@LAN.
Look@LAN adalah software yang digunakan untuk memonitor, memantau jaringan yang terkoneksi dengan anda, dengan hanya beberapa klik saja. Sangat mudah digunakan dan sangat cepat dalam menemukan host yang aktif pada jaringan anda.
Fitur Utama:
- Deteksi otomatis dari pengaturan jaringan
- Pemindaian dari satu atau lebih Scan-Ranges
- Manajemen Lengkap Profil Jaringan
- Pindai cepat dalam menemukan host
- Konfigurasi Jaringan Otomatis dan Manual
- Statistik dan Grafik jaringan
- Profil Ekspor (teks dan HTML)
- Trapping Lanjutan
- Jaringan Log
- Jaringan Tree View
- Pindai tunggal host
- Pelaporan

Sekarang kita mulai bagaimana langkah-langkah untuk menggunakan Look@LAN
Pertama kita buka aplikasi Look@Host.  Look@Host merupakan salah satu aplikasi dari Look@LAN yang berfungsi untuk mencari host yang menggunakan jaringan tersebut.

1. Buka aplikasi Look@Host yang ada pada Start Menu


2. Klik Logo seperti gambar seperti Mata, selanjutnya akan muncul jendela Add Host Monitor kemudian klik Scan.

3. Setelah di scan maka akan muncul gambar seperti dibawah ini.  

Selanjutnya cara penggunaan Look@LAN.

1. Saat membuka Look@LAN akan muncul tampilan gambar seperti di bawah ini dengan pilihan berbagai macam menu. Ada Create New Profile, Open Profile, Open Last Profile, Quick Host Scan dan Exit.  Tentukan masing-masing menu memiliki fungsi yang berbeda-beda.

  • Create New Profile : Digunakan untuk membuat profile baru yang aksn digunakan untuk menjalankan program ini.
  • Open Profile dan Open Last Profile  : Kedua menu ini memiliki fungsi yang hampir sama yaitu untuk untuk membuka profile yang kita simpan sebelumnya.  Tetapi jika Open Last Profile dia akan membuka profile yang terakhir kita gunakan.
  • Quick Host Scan : Digunakan untuk mencari host yang telah diketahui alamat IP-nya, sehingga kita dapat mengetahui alamat tersebut ada yang menggunakan atau tidak.
2.  Pada New Profile Setting masukkan nama pengguna, kecepatan dan interface yang digunakan.  Setelah itu klik Manually Specify scan Range, hal ini dilakukan untuk mengatur secara manual scan range yang di inginkan agar lebih menghemat waktu.

3. Klik IP pada Interface List maka setelah itu klik Manually Specify Scan Range maka Range IP akan muncul secara otomatis.


4.  Sistem secara otomatis akan mencari jaringan yang digunakan. Pada gambar dibawah ini akan terlihat IP yang digunakan , Status, Distamce, OS, HostName, NetBIOSname, NetBIOSUser, SNPM dan Trap.  Sistem akan memonitor Ip aman saya yang diguankan dengan status ONLINE atau OFFLINE.


5.  Untuk melihat grafik perbandingan user yang offline dan online dapat dilihat dengan cara klik Show Graph maka akan muncul gambar seperti di bawah ini.



6. Selesai dan Selamat mencoba :)


arum_miru@yahoo.com
@arumastriani



4 komentar:

  1. Saya sudah mencoba tapi saat discen tidak ada ip yang kelihatan sama sekali itu kenapa gan

    BalasHapus
  2. Saya sudah mencoba tapi saat discen tidak ada ip yang kelihatan sama sekali itu kenapa gan

    BalasHapus